Sunday 15 March 2015

APLIKASI YANG PENTING SETELAH INSTALL ULANG-PC

Install ulang adalah salah satu solusi memperbaiki OS PC yang sudah benar-benar tidak bisa diperbaiki lagi. Dimana registry dalam program file sudah error. Tekadang install ulang memang sangat perlu dilakukan agar kinerja PC yang sudah lemot akibat terlalu banyak aplikasi yang terinstall menjadi kembali normal. Akan tetapi menurut saya berdasarkan pengalamn saya, terkadang terlalu sering sering instal ulang dapat mengakibatkan penurunan komponen pada laptop. Jadi lakukan install ulang disaat diperlukan saja. Sebaiknya jika kalian ingin menginstal ulang sendiri laptop atau komputer kalian, sebaiknya kalian perlu mempersiapkan beberapa hal. Karena setelah melakukan install ulang aplikasi dan fitur-fitur yang sudah ada bakalan hilang semua. Jadi komputer kalian bakal kosong gak bisa apa-apa. Kecuali fitur bawaan yang sudah ada dari microsoft. Banyak hal yang harus diperhatikan dalam mempersiapkan install ulang. Salah satunnya pindahkan file penting yang ada di C ke driver yang lain, agar file document penting kalian, kerjaan kalian tidak hilang. Setalah itu cek baterai kalian untuk persiapan install ulang agar tidak mati mendadak saat install ulang. Minimal 80% daya baterai yang tersedia agara aman dari mati mendadak. Kemudian yang dipersiapkan selanjutnya yang paling penting yaitu aplikasi-aplikasi setelah install ulang.


Nah orang yang baru bisa instal ulang biasannya bingung, aplikasi apa saja sih yang perlu di install saat setelah instal ulang PC? Sebagai saran saya ada beberapa aplikasi yang wajib dinstal sebagai dasar menjalankan program komputer. Dan biasannya ada beberapa syarat aplikasi yang meminta beberapa fitur yang harus ada dan sudah terpasang di komputer. Contoh aplikasi grafis Corel draw, aplikasi ini akan meminta syarat net frame work sebagai bahan agar aplikasi ini dapat berjalan dengan baik. Kemudian beberapa game khususnya game 3D/ kelas berat selalu meminta komputer menginstal direct sesuai syarat penggunaan game tersebut. Jadi inilah yang harus kalian siapkan setelah melakukan install ulang.

Apabila kalian menginstal di toko, atau diteman kalian pastikan kalian meminta mereka menginstal beberapa aplikasi dibawah ini.

Disini saya akan memberikan hal apa saja yang perlu dilakukan setelah intal ulang versi saya.hehe. . . Bagi yang belum tau monggo disimak.

Hal yang perlu di instal saat instal ulang :
1. Driver
    Driver merupakan hal sangat penting bagi sebuah PC. Kenapa? Tanpa driver sebuah PC ibarat motor tanpa alat penggerak. Driver ada bermacam-macam, ada driver VGA, Realtek, VideoCARD CAM, dll. So, hal paling utama setelah install ulang ya instal driver. Cara instal ulang driver klik disini

2. NetFrame Work
    NetFrame Work sebuah aplikasi penunjang aplikasi atau sebagai pondasi atau dasaran

3. DirectX
    Direct ini adalah syarat untuk bermain game. saat ini untuk game kelas 3D atau berat minimal harus direct 11 atau direct 12. agar tampilan yang diberikan lebih bagus dan maksimal.

4. Install Office
    Office menjadi hal yang penting nomor 4 menurut saya. Karena office ini ibarat senhata sebuah PC, yang digunkan untuk berbagai keperluan seperti edit dan olah data. Office ada berbagai macam, ada office 2003, office 2007, office 2010, dan office 2013. Klik disini  jika ingin tau tentang Microsoft office

5. Adobe Reader
    Aplikasi ini untuk membuka file yang berformat pdf

6. Adobe FlashPlayer
Nah aplikasi buat buka video biar bisa jalan di browsing. Kalau bisa update trus biar lancar videonya.hehe..

7. Java Run Time
Aplikasi ini digunakan untukmenjalankan java script pada browser. Karena beberapa browser terkadang memerlukan aplikasi ini menjalankan internet.

8. Browser
     Gunakan aplikasi browsing seperti mozilla, chrome, yandex, atau yang lainnya selain internet explore biar internetannya. Ini dilakukan agar peforma internet dapat bejalan secara baik.

9. Anti Virus
    Terakhir yang wajib adalah anti virus buat nangkal virus biar PC tetap aman dari yang namannya troubel gara-gara virus. Gunakan antivirus yang terpercaya seperti AVG, Avast, Vipre, bit Defender, Norton, dll.

Itulah beberapa hal yang harus kalian siapkan sebelum install ulang. Dan instal semua aplikasi tersebut setelah melakukan penginstalan OS. Setelah kalian instal semua ini saran saya lakukan defrag agar semua yang diinstal dapat disusun rapi di dalam hardisk. Baca artikel Fungsi Defragment menjaga Peforma Komputer.
Nah sekian yang mungkin bisa ane kasih tau. Semoga bermanfaat.
Download aplikasi disini [Phoenix-Bay]