Thursday 31 March 2016

5 MOUSE YANG COCOK UNTUK BERMAIN GAME


Mouse adalah perangkat keras yang berfungsi sebagai cursos pada komputer. Kenyamanan dan kecocokan mouse dengan pengguana menjadi faktor utama saat menjalankan komputer, terutama untk bermain game. Menggunakan mouse bukan khusus game dapat membuat kerusakan mouse semakin cepat, dan tidak dapat merasakan sensasi serunya bermain karena ketidak cocokan mouse dan permainan. Ada beberapa game yang harus menggunakan mouse khusus game karena tidak semua mouse diberi tombol perintah khusus untuk mengaktifkan skill dalam game. Ini beberapa rekomendasi yang mungkin saya sarankan untuk memilih mouse berdasarkan pengalaman yang pernah saya rasakan.

Logitech

Logitech adalah salah satu produsen perangkat keras yang besar didunia. Produknya sudah banyak tesebar didunia, seperti mouse, keyboard, speaker, dll. Logitech lebih sering kita temui di peangkat keras mouse, baik di warnet atau instansi Negara. Memang produsen ini selalu mencoba memberikan yang terbaik untuk konsumennya. Kali ini kita bahas produk dari perusahaan ini, yaitu mouse Logitech khusus game.  Memiliki berat 1,8 gram Logitech menciptakan mouse yang dinamis, sehingga lebih mudah, cepat dan enak saat dipegang. Logitech juga memberikan pilhan type mouse, baik yang wire atau yg wireless. Untuk rekomendasi mouse game saya sarankan Mouse Logitech type M950T.
Kelebihannya :
Dapat digunakan di mana pun, bahkan di permukaan kaca.
Dengan scroll super cepat dan empat tombol ibu jari memudahkan kalian untuk memiliki kendali penuh.
Terhubung dengan mudah pada PC, karena menggunakan system sinyal.
Mouse dapat digunakan untuk meluncurkan mission control, berpindah antara aplikasi dan lain.

Razer Mice

Memiliki 3 pilihan model yang disesuakan saat memegangnya. Palm, Claw dan Finger Tip. Bentuknya yang argonomic membuat mouse ini sangat enak saat dimainkan. Kebanyak game lebih ringan dimainkan menggunakan mouse razer mice ini. Mouse selector diberikan 3 pilihan warna yang berbeda, yaitu merah, hijau, biru. Dalam segi performa mouse razer lebih enak saat digerakan karena memang bentuk customnya udah di cocokkan dengan setiap pengguna. Terlebih lagi desainnya sangat keren, dengan system optic yang terpasang dimouse, jadi dapat dimainkan dari jarak jauh. Mouse razer naga juga diberikan pilihan menggunakan  kabel atau tanpa kabel (wireless). Sehingga dapat dicas ketika kita menancapkan kabel. Mouse Razer untuk versi MMO disediakan 12 tombol aktif di sebelah kiri, sehingga lebih memudahkan control dalam permainan. Sedangkan untuk MOBA / Action RPG diberikan 6 tombol aktif yang dapat memudahkan saat menggunakan skill game.

Genesis GX88


Kemajuan jaman memang selalu menuntut kita dalam perubahan apapun, terbukti dari desain mouse terbaru Genesis yaitu seri GX88. Bentuknya yang tampil elegan dan memberi kesan canggih mosuse GX88 memang sengaja diperuntukan untuk mouse cepat khususnya gaming. Dengan tipe laser sensor AVAGO 9800 dengan rosolusi hingga 8200 DPL membuat perangkat ini berkeja dengan presisi yang tidak biasa, sehingga terasa nyaman saat digunakan. Desain yang ergonomic membuat mouse ini tidak kalah di pasaran perangkat keras dunia. Dengan spesifik sebagai berikut :
Jumlah tombol 11, Type sensor AVAGO 980, berat 160 g, panjang kabel 200cm, DPI 8200, dengan kecepatan 1000Hz,  dan kecepatan lacaknya 150 ips.

Turtle beach GRIP 500
Mouse Turtle Beach GRIP 500 Laser Gaming adalah mouse yang ergonomis sehingga enak dan nyaman saat dipakai, diterangi 7-tombol scroll-wheel mouse yang menggunakan komponen premium seperti Avago 9800 sensor laser dan Omron switch untuk memberikan stabil, kontrol game yang tepat. Memilki sejumlah fitur canggih, termasuk kemampuan untuk menyesuaikan kinerja, mengubah pengaturan pencahayaan, semua program tujuh tombol dan scroll-wheel, ditambah membuat hingga 50 macro kompleks dengan hingga 100 perintah masing-masing dan kemudian menetapkan mereka untuk tombol apapun. Mereka kemudian dapat disimpan ke dalam lima profil warna-kode yang berbeda, dimuat ke memori on-board dan berubah dengan cepat. Saya suka bentuknya yang simpel dan nyaman saat dimainkan. Gak terlalu ribet menurut saya sih.


RedDragon



Reddragon seri Origin memiliki ukuran ruan kesensitan 4000DPI, dengan kecepatan 1000Hz, 6600 FPS, dengan berat sekitar 160 gram mouse ini jadi enteng dan mudah saat digerakan. Bentuk yang simpel ini menjadi recomendasi saya untuk mouse gaming, karena kesesuan dengan bentuk tangan menjadi ukuran tersendiri saat memainkannya. Disamping itu diberikan 8 fungsi tombol yang memudahkan saat bermain game tentunya. Sebagai model mouse gaming reddragon memilki banyak versi mouse yang bisa dipilih selain versi origin, seperti mammoth, phoenix, perdition, dan lain-lain.
Itulah beberapa rekomendasi tentang mouse gaming yang menurut PiBay sesuai untuk bermain game. Karena untuk segi kenyamaan saat bermain lebih diutamakan. Salam teknologi.

Tuesday 29 March 2016

BAGAIMANA CARA MENGHILANGKAN KOLOM KOMENTAR PADA HALAMAN BLOG

Sore para pejuang masa depan, tetap semangat dan tetap eksis. Mari kita ramaikan kancah pembloggingan indonesia. Kali ini saya postingkan bagaimana cara menghilangkan kolom komentar pada laman tab blog. Kolom komentar akan tetap muncul entah pada halaman postingan atau laman tab. Tapi bagaimana cara menghilangkan kolom komentar tersebut agar blog kita terlihat profesional. Biar website juga kelihatan apik. Simak langkah berikut ini.

"Comment or No Comment"

Menghilangkan Kotak Komentar di Halaman Statis Blogger
  • Login ke Blogger
  • Masuk ke Dashboard blog
  • Klik Laman lalu klik edit di bawah title laman.


  • Di halaman posting klik pilihan dan pilih "jangan bolehkan, sembunyikan yang ada"



  • Klik SAVE

Untuk mengembalikan settingan awal agar dapat melihat tampilan komentar di halaman statis blog dapat dilakukan dengan cara yang sama, tinggal pilih “Ijinkan”. Kemudian kalian akan dapat memilih laman mana saja yang mau dihilangkan.
Kemudian untuk menghilangkan tampilan komentar pada postingan atau menyembunyikan komentar, dapat mengikuti cara sebagai berikut.
CARA 1 Menyembunyikan tampilan komentar
  • Masuk ke Blogger
  • Masuk ke Dashboard blog 
  • Klik Setelan/Setting , pilih Pos dan komentar
  • Klik pada "Lokasi komentar" dan pilih sembunyikan 

CARA 2 Mengembalikan tampilan komentar
  • Login ke Blogger Anda dan masuk ke Dashboard blog
  • Klik Pos lalu klik edit di bawah title posting
  • Lalu klik Pilihan/Setting pada sidebar kanan editor - pilih "jangan bolehkan, sembunyikan yang ada"
  • Kemudian SAVE.

Nah demikian cara menghilangkan kolom komentar pada halam blog.

5 GAME PC YANG DINANTI DI TAHUN 2016

Tahun 2016 ini adalah tahun yang dinanti oleh para pecinta game, khusunya game PC yang setiap tahunnya perkembangan game dunia semakin menjamur dan memberikan kepuasan tersendiri bagi para pecintannya. Tapi tahun ini ada yang spesial, karena tahun ini dirilis 5 game yang akan membuat kalian betah memainkannay. Kelima game yang akan dirili ini akan benar-benar memberikan kepuasan maksimal terbukti dengan tampilan 3D yang semakin detail, settingan permainannya yang begitu keren, dan akan membuat kalian merasakan serunya bermain. Ini dia 5 game yang dinanti di tahun 2016 ini.


NEED FOR SPEED 2016
Game bergenre mobil balap kini kabarnya akan dirilis pada tahun 2016. Tentunya ini akan jadi kabar baik tentunya untuk pecinta gaming dunia. Game ini menampilkan sisi grafis yang baik dari game Need For Speed versi close beta sebelumnya. Game ini juga merombak seluruh gameplay dalam hal pengalaman. Semua mobil di game ini akan di unlock keseluruhan dari awal permainan, sehingga pemain hanya perlu focus mengumpulkan uang untuk mobil mana yang ia suka.
Dengan jumlah total mobil yang disediakan di game mencapai 51 mobil yang dapat dimainkan. Mobil tersebut sudah taka sing lagi mungkin bagi kita, seperti BMW M3, Ferrari 458, Nissan Skyline GTR, Ford Mustang GT, dan masih banyak lagi.

Sumber : Ubergizmo


Final Fantasy XV


Game RPG terfavorit yang satu ini akhirnya rilis tahun 2016. Game ini telah ditunggu selama 10 tahun. Hasil karya Squere Enix menjadi game yang dinanti dari sekian game final fantasy yang lain. Tim yang dipimpin oleh Tetsuya Nomura telah menciptakan versi game RPG yang mempunyai alur "tergelap" dalam sejarah seri final fantasy. Dengan alur cerita, karakter, dan desain yang berbeda, permainan yang dihubungkan bersama permainan lain dalam seri Fabula Nova Crystallis : Final Fantasy dengan mitos dan temanya, yaitu kristal. Nantinya game ini memiliki 5 karakter pemain yang dapat dimainkan, dan 2 karakter ain sebagai NPC yang akan membantu dalam berpetualang di dunia fantasy. Menarik sekali bukan game yang akan rilis tahun ini, sayapun jadi gak sabar buat mainin game RPG super keren ini.


Street Fighter 5

















Capcom kabarnya telah mengumumkan perilisan game terbaru yaitu Street Fighter 5 pada bulan Juni 2016. Pengumuman ini dibuat melalui konfersi pers Sony saat berada di Parid Game Week. Dari pihak eksekutif produsen game ini, Yoshinori Ono menunjukan trailer game ini dan game terbaru ini mereka menambah karakter Dhalsim pada list petarung. Dhalsim adalah master yoga yang muncul di game street fighter 2 pada tahun 1991, dengan ini jumlah karakter di game street fighter 5 ada 16 karakter yang dapat dimainkan. Capcom juga merilis 6 karakte add-on baru. Dimana karakter ini pemain tidak perlu membeli dengan uan. Cukup dengan membayar uang yang didapat dari fight money dari game untuk membuka karakter ini. Wah pasti bakalan seru game terbaru dari Capcom.


Star Citizen

















Game PC kelas berat ini akan sangat membutuhkan komputer dengan spek yang sangat tinggi, ini sebanding dengan apa yang akan disuguhkan, dengan visual dan grapich yang super membuat gameplay ini benar-benar luar biasa.Game ini dirancang sedemikian rupa agar menjadi game dengan simulasi luar angkasa yang sangat kompleks dan dinamis. Pihak CEO Cloud Imperium Games memang merencanakan membuat sebuah game yang benar-benar bagus seperti kenyataan, bahkan untuk komputer kelas high-end dapat mendorong hingga batas maksimalnya. Developer juga mengkonfirmasi bahwa Stra Citizen ini nantinya membuthkan memori 100GB bahkan lebih. Game ini akan segera diselesaikan ditahun 2016 ini, dan siap diluncurkan ke pasaran game dunia.


ONE PIECE : Burning Blood

















Game yang memiliki fitur “advanced battle system” ini akan di liris oleh Bandai Namco pada bulan Juni 2016 ini. Di jepang game ini akan dirilis pada bulan April, sedangkan di Amerika akan dirilis pada akhir bulan Mei. Game One Piece ini menyuguhkan tampilan grafis yang disamakan dengan film animenya. Memiliki lebih dari 30 karakter yang dapat dimainkan, dengan pemilik buah logia terkuat. Game ini benar-benar dinantikan oleh pecinta One Piece. Tidak hanya dirilis versi PC, tetapi juga versi Playstation 4, Playstation Vita, dan Xbox One. So, ditunggu ya jadwal rilisnya dari Bandai.
Itulah 5 game yang di tunggu di tahun 2016 ini, semakin majunya jaman semakin baik pula game dalam segi grafis, experience, dan performanya.

Monday 28 March 2016

TIPS MENINGKATKAN PERFORMA DOWNLOAD IDM

Tips meningkatkan performa IDM dalam mendownload agar waktu yang kita perlukan dalam mendownload tidak terlalu lama. Menurut saya berdasarkan pengalaman, sebenarnya dalam mendownload ada beberapa faktor yang harus diperhatikan, yaitu kuat sinyal jaringan modem, provider internet, aplikasi downloader, dan tentunya biaya internet yang dikeluarkan. Kenapa saya menyebutkan keempat faktor tersebut?? Pertama kuat sinyal karena ini sangat berpengaruh sekali, meski kalian mempunyai provider bagus akan tetapi daerah kalian tidak terjangkau jaringan provider alias tempat tinggal kalian di pedalaman maka sudah dipastikan kecepatan browsing dan download kalian bakal lemot. Bahkan parahnya bisa mengakibatkan gagal connect.
Lalu yang kedua adalah provider, provider yang memiliki kualitas  bagus biasannya juga memberikan layanan yang bagus pula dalam memberi kepuasan konsumennya. Saran dari saya cari provider yang memiliki kualitas bagus di daerah tempat tinggal anda. Misal sebagai contoh ditempat kalian provider A tidak menunjang kualitas dalam segi sinyal meskipun dalam layanannya sangat menarik, maka ganti provider yang memberikan kenyamanan dalam segi sinyal di daerah tempat tinggal anda. Mungkin provider B bagus dalam sinyal dan layanan menarik maka ganti ke provider kedua.
Biaya adalah masalah ketiga. Orang pastilah menginginkan kualitas bagus dengan harga yang murah juga. Wajarlah manusia memiliki pemikiran seperti itu karena kita adalah makhluk ekonomi. Jadi apa yang harus kita lakukan?? Berani mahal karena kualitasnya bagus. Murah karena biasa-biasa aja. Itulah kenyataannya. Jika ingin sesuatu yang berkualitas tentunya selalu ada harga yang setimpal. Saran saya jika kalian minim budget sih, cari yang promo-promo aja.hehe… ya gitulah ada kualitas yang selalu dibandingkan.
Nah ini masalah terakhir menurut saya, yaitu downloader yang dipakai. Kalau saya simpulkan dari download biasa menggunakan browser sama menggunakan downloader memiliki perbedaan yang signifikan sekali. Karena biasannya aplikasi downloader memang dikhususkan untuk mendownload jadi pastinya lebih mengutamakan downloadnya dari yang lain. Mungkin sebagai saran saya ya gunakan downloader yang sudah banyak digunakan dan terkenal missal download.
Nah kali ini saya memberi tip cara memaksimalkan kecepatan download berdasarkan pengalaman dan hasil percobaan saya. Kali ini saya menggunakan IDM (Internet Download Manager).
Cara 1
Buat model antrian dalam mendownload. Ini cara yang sering saya lakukan ketika saya ingin mendownload banyak file. Saya lebih suka membuat antrian download di IDM karena keuntungannya saya dapat tinggal tidur atau melakukan aktivitas yang lain. Tetapi kendalannya masalah terputus jaringan internetnya, maka dari itu kuat lemahnya sinyal dalam mendownload memang berpengaruh besar. Karena terkadang saat kita asik browsing internet sering putus gara-gara sinyal gak kuat. So, perhatikan masalah yang sepele ini.
Cara membuat antrian dengan cara pilih download later pada kotak download IDM saat muncul. Nantinya antrian akan muncul di Queues. Setelah punya ntrian download klik Start Queues pada pilihan menu diatas. Selesai tinggal tunggu saja.

Cara 2
Saya sering menambah pengaturan limit download speednya menjadi 9999999KByites/sec. Pengaturannya berada pada menu download speed limiter, setting. Mungkin memang tidak berpengaruh banyak tetapi setidak menambah batas kecepatan download menjadi maksimal, yang pentingkan usaha.hehe
Cara 3
Jika ingin lebih memaksimalkan kecepatan download dan downloader lebih focus dalam mendownload maka solusinya matikan browser kalian. Karena ketika kalian melakukan kegiatan mendownload sambil melakukan browsing, maka aktivitas internet juga terbagi dalam dua hal tersebut. Jadi matikan saja browser kalian jika ingin cepat menyelesaikan download lebih cepat.
Itulah beberapa tips yang saya gunakan untuk memaksimalkan kecepatan downloader. Baca juga Tips Memperkuat Sinyal Modem

PENYEBAB BAD SECTOR DALAM HARDDISK


Bad sector adalah istilah dimana harddisk mengalami error pada bagian piringan HDD Storage. Banyak factor kemungkinan yang dapat mengakibatkan bad sector dalam harddisk. Misalnya saja benturan, mungkin kita biasa menganggap sepele ketika laptop kita mengalami benturan dengan benda keras walaupun itu cuma sebatas menyenggol, tapi tau kah anda bahwa itu dapat mengakibatkan dampak yang besar dalam jangka waktu yang panjang. Dan dapat berakibat fatal bagi harddisk tersebut.

Bad sector sendiri masalah umum yang sering dialami banyak computer, baik yang normal maupun yang sudah lama. Kerusakan bad sector ini akan terus bertambah seiring dengan berjalannya waktu. Kita tidak dapat mencegahnya, Cuma dapat memperlambat proses kerusakannya.

Bad sector dibedaka menjadi 2 yaitu Phsycal Bad Sector dan Logical Bad Sector. Atau sering disebut Hard bad sector dan Soft bad sector. Hard bad sector diakibatkan oleh kerusakan fisik, seperti harddisk terlalu panas, terkena goncangan ketika harddisk sedang berjalanan atau masalah fisik lainnya. Kemudian yang kedua Soft bad sector diakibatkan oleh terjadinnya kesalahan ketika Error Correction Code (ECC) di bagian sector-sektor harddisk. Ini dapat diatasi dengan merestart ulang atau menghapus semua sector yang mengalami bad.

Di dalam fitur sebuah computer sudah di sediakan program yang berfungsi mengatasi bad sector. Yaitu Check disk dan Defrag Disk. Fungsi program ini menganalisa isi dari harddisk, menata ulang isi dari harddisk mulai dari aplikasi yang diinstal atau yang sudh di uninstall. Cara ini mungkin hanya berpengaruh untuk mengatasi Logical bad sector bukan Physical bad sector. Karena Physical bad sector hanya bisa diatasi dengan cara kehati-hatian si pemilik.
Check disk ini memang fitur yang sudah disediakan oleh Microsoft, akan tetapi chek disk ini membutuhkan waktu yang lama jika harddisk memilki isi yang cukup banyak. Jadi bersabarlah jika melakukan check disk.

Cara melakukan check disk dapat dilakukan sebagai berikut :
Buka MyComputer/Computer
Kemudian klik kanan, pilih bagian properties.
Pada submenu “Tools”, piih Check Now
Tunggu hingga proses selesai.

Untuk selanjutnya kalian dapat melakukan defrag disk, maksutnya untuk menata ulang isi sector di disk. Untuk lebih jelasnya dalam menangani masalah harddisk ini. Baca juga artikel terkail Fungsi Defragment Untuk Menjaga Komputer.
Komputer memang barang yang sangat rawan sekali rusak. Memang perlu ekstra hati-hati untuk menjagannya. Ada beberapa tips yang bisa kalian terapkan untuk mengatasi masalah bad sector ini.

Tips Cara Mencegah Physical Bad sector :
Pastikan komuter kalian selalu dibersihkan, dan bebas debu / kotoran.
Belilah komponen hardware yang berkualitas.
Amankan computer dari konsleting listrik.
Berhati-hatilah saat membawa computer.
Jangan mematikan computer secara paksa / langsung memencet tombol power.
Gunakan power supply yang berkualitas baik.
Jangan timpa computer dengan barang berat.

Tips Cara Mencegah Logical Bad Sector :
Lakukan perawatan rutin dengan aplikasi Utility.
Gunakan jadwal pengecekan harddisk.
Gunakan antivirus yang baik untuk mencegah virus.
Jangan sembarangan menginstall aplikasi yang tidak jelas, khususnya dari internet.


Bagaimana cara mengetahui ciri-ciri harddisk yang bad sector???
Jika computer mengalami booting yang lama.
Komputer terasa sangat lemot sekali.
Sering mengalami “Blue Screen”.
Komputer sering mati mendadak.
Komputer sering “Not Responding”

Untuk mengecek status harddisk dapat melakukan
Win+R
Ketik “wmic”
Diskdrive get status. Akan muncul pemberitahuan kondisi harddisk di CMD

Sunday 27 March 2016

MENGATASI KOMENTAR DI BLOG TIDAK KELUAR

Pernahkah kalian mndapat masalah komentar di blog kalian tidak keluar?? Maka saya pun pernah mengalaminya. Awalnya juga heran, padahal diketerangan ada beberapa komentar tapi kok gak keluar. Al hasil saya pun coba membuka satu per satu sattingan post di blog. Eh ternyata bener ada settingan yang bikin komentar gak muncul. Mungkin sedikit info dari saya setelah mengotak atik setelan blog hingga akhirnya berhasil. Masalah ini memang kadang sering terjadi akibat kelalaian kita sendiri atau memang dari settingan template dari awal.
Ada beberapa alasan kenapa komentar kita tidak muncul di blog kita. Ini dia alasannya :
  1. Cek pada settingan Post and Comment
  2. Kotak komentar page di tata letak blog post tidak dicentang
  3. Settingan di post saat menulis postingan
  4. Kode template ada  yang rusak
  5. Template mengalami error

Solusi!!!

Untuk masalah pertama settingan pada Post and Comment di Blog. Mungkin secara tidak sengaja kita mencetang bagian yang membuat blog kita menjadi privacy atau tidak umum. Cara mengatasinya :
  1. Klik menu "Settings" di Dashboard Blog
  2. Klik "Posts and Comments".
  3. Di bagian "Comment Location", pilih "Embedded" . Kemudian centang.
 
      Kemudian solusi kedua, coba kalian cek pada bagian Layout / Tata Letak. Langkahnya sebagai berikut :
  1. Klik "Layout” (Tata Letak) pada dashboard blog.
  2. Klik tombol “Edit” di widget "Blog Posts“. Terletak pada bagian laman postingan.
  3. Di bawah "Post Page Options”, pastikan kotak “Comments” dicentang.
  4. Kemudian klik save.

Lalu cek juga pada bagian settingan post di halaman sebelah postingan. Pastikan setinggan posting Anda membolehkan/mengizinkan komentar masuk. Caranya sebagai berkut :

  1. Buka halaman postingan yang yang ada di dashboard.
  2. Buka salah satu post.
  3. Lihat bagian “Post Settings” > Klik "Options" > "Allow". Kaya gini:



Untuk memastikan semua settingan sudah benar. Cek juga pada bagian comment googl+. Bisa jadi masalahnya juga ada dibagian ini, yaitu Komentar Google Plus!
1. Klik menu "Google+" berada diatas Tata Letak di Dashboard.
2. Pastikan kotak di samping "User Google+ Comment" tidak dicentang, kaya gini nih:
 
3.       Jika sudah save perubahan. Coba lihat postingan apa sudah terlihat komentarnya

Untuk beberapa settingan dasar sudah di lakukan semua. Jika semua pengecekan diatas sudah dilakukan tetapi komentar masih tidak muncul. Ada kemungkinan juga template yang rusak / error, atau ada kode yang terhapus, atau templatenya tidak mendukung.
Beberapa solusi yang mungkin bisa dicoba jika template mengalami error.
Namun, coba dulu cara berikut ini:

Cara 1
1. Template > Edit HTML
2. Cari kode ini :
            <b:include data"post" name="comments">
3. Copas kode berikut ini di bawahnya!
             <b:include data="post" name="comments-form">


Cara 2
1. Buka blog di Template > Edit HTML
2. Cari kode berikut :
<p class="comment-footer"><br> <a href=”data:post.addCommentUrl"onclick="data:post.addCommentOnClick">
<data:postcommentmsg></data:postcommnetmsg></a></p>

3. Ganti dengan kode ini :
<p class="comment-footer"> <b:if cond=”data:post.embedCommentForm"><br> <b:includedata="post" name="comment-form"> <b:else><br> <b:ifcond="data:post.allowComments"><br> <ahref="data:post.addCommentUrl"onclick="data:postcommentOnclick"><br><data:postcommnetmsg></data:postcommentmsg></a></b:if> </b:else></b:include></b:if></p>
Nah itu semua cara menampilkan kometar yang tidak muncul, apabila masih tidak bisa sebaiknya ganti template. Karen ada kemungkinan itu sudah bawaan dari template itu sendiri.

Saturday 26 March 2016

PERKEMBANGAN DRONE SEMAKIN MARAK DIDUNIA


APA ITU DRONE???

Drone adalah sejenis pesawat remote control yang berfungsi sebagai pemantau dari ketinggihan. Sistem pesawat udara tanpa awak ini akan menjadi pertumbuhan terbaru di kalangan teknologi masa depan, tentunya dalam penerbangan. Berdasarkan berita terbaru dari website okezone.com FAA juga memprediksi bahwa 2,5 juta drone nantinya akan digunakan pada akhir 2016.

Bahkan di Amerika Serikat, FAA pada desember tahun lalu mengeluarkan aturan kepada para pemilik untuk meregistrasikan pesawat tanpa awak ini untuk didata. Syaratnya yaitu drone harus memilki berat antara 250gram hingga 25 kilogram. Drone ini akan diperkirakan naik dari hamper 2 juta menjadi 4,3 juta  pada tahun 2020. Sementara untuk jumlah drone sendiri diperkirakan akan melambung 600ribu hingga 2,7 juta unit.
Drone awalnya merupakan pesawat khusus untuk latihan militer sebagai sasaran tembak, dan juga digunakan untuk membawa senjata.. Akan tetapi perkebangan pesawat tanpa awak ini berkembang secara komplek dan rumit.
Kontrol pesawat drone memilki dua variasi penggunaan, pertam control melalui alat pengendali jarak jauh, dan variasi kedua, menggunakan program yang sudah diset  sehingga drone dapat terbang secara mandiri.
Militer sering menggunakan drone tidak hanya untuk sasaran tembak, tetapi juga untuk memantau daerah latihan atau operasional kerja. Hal ini menjadi memudahkan pihak militer untuk mengetahui kondisi.
Pesawat tanpa awak ini juga semakin banyak digunakan untuk keperluan sipil, seperti pemadam kebakan, pemeriksaan jalur pipa, hingga oleh stasiun televise local. Ini digunakan untuk hal-hal yang dianggap susah dilakukan oleh manusia, missal mengambil gambar dari ketinggian, memeriksa reruntuhan banguna.

Disisi yang lain drone ini juga sangat bermanfaat untuk perkembangan pertanian dan agrarian. Karena saat ini para petani sering menggunakan system pesawat tanpa awak ini untuk mendata luas tanah yang dimiliki, serta memantau hasil perkebunan. Yang uniknya petani juga menggunakan drone sebagai alat penyebar pupuk yang diterbangkan dari atas. Sehingga petani tidak perlu repot-repot lagi menebar pupuk di lahan pertanian yang berhektar-hektar.

TIPS MERAKIT KOMPUTER PERFORMA TINGGI


Merakit komputer sebenarnya susah-susah gampang, tergantung seberapa kalian mengetahui perangkat dan type-typenya. Saya disini juga masih belajar, makanya sedikit saya ingin membagi pengetahuan saya tentang dunia komputer. Komputer adalah perangkat elektronik yang tersusun dari berbagai macam perangkat baik Hardware maupun Software sehingga satu rangkain tersebut disebut komputer. Penyusun komputer sendiri yang paling utama adalah hardware, meliputi monitor, cpu, mouse, dan lainnya. Dari semua itu pemegang hardware utama yang menjalannya komputer adalah bagian CPU. CPU inilah yang berperan aktif atau sebagai otak dalam sebuah komputer. CPU adalah tempat meletakkan motor penggeraknya seperti VGA, Motherboard, Prosesor, RAM, Harddisk, Cooler. Sehingga isi CPU inilah yang menentukan type golongan komputer kita. Untuk itu dalam merakit komputer perlu diperhatikan 8 bagian yaitu :

  • Motherboard

  • Prosesor

  • RAM

  • PSU

  • VGA

  • HDD

  • Chasing

  • Cooler

Itulah 8 hal yang harus diperhatikan jika kalian ingin merakit komputer sesuai keinginan kalian. Akan tetapi jangan sembarangan untuk merakit komputer. Karena jika salah memilih komponen yang tepat atau sesuai dengan bagian-bagiannya dapat mengakibatkan kinerja komputer tidak optimal. Bukan mendapatkan peforma yang maksimal malah dapat membuat kalian menjadi jengkel akibat tidak bagusnya kinerja komputer tersebut. Lha trus apa yang harus diperhatikan saat merakit komputer sendiri?? Itulah pertanyaan setiap orang yang ingin mempunya komputer yang sangat diidam-idamkan, khusunya bagi pecinta game kelas berat. Kegagalan dalam proses perakitan tidak hanya membuat kinerja perangkat tidak optimal, bahkan dalam segi materil yaitu budget mengalami kerugian karena kesalahan dalam membeli perangkatnya. 

Sebenarnya dalam merakit komputer kalian harus merencanakan terlebih dahulu komputer yang seperti apa yang diinginkan, komputer seperti apa yang kalian butuhkan, dan berapa biaya yang harus dikeluarkan untuk mendapatkan komputer yang saya inginkan?? Karena kendala pertama pastinya budget/ biaya. Karena pastinnya komputer yang bagus harganya pula pasti mahal. Dan bagaimana cara kita mendapatkan komputer yang bagus dengan budget yang murah?? Pastinya kalian harus merancang sendiri type motherboard, RAM, prosesor, dan lainnya agar dapat menentukan budget yang harus dikeluarkan seberapa besar. Akan tetapi faktor pengetahuanlah menjadi kendala dalam masalah ini, dan kita tidak punya waktu untuk memikirkannya. Sebenarnya jika kita mau belajar dasarnya pasti bisa. Mungkin disini saya mau meng-share sedikit yang saya tahu tentang merakit komputer. Untuk menambah sedikit pengetahuan sebagai dasar.

Langkah pertama untuk merakit komputer yang kalian ingnikan. Tentukan type komputer yang diinginkan!!! Misal komputer type High-end, Mid-end ataukah Low-End. Untuk lebih jelasnya mengenai perbedaan type tersebut dapat kalian baca di Cara Membedakan Komputer Kelas High-end, Mid-end, dan Low-end. Setelah kalian mendapatkan komputer apa yang kalian inginkan lanjut ke tahap selanjunya.

Tahap selanjutnya merumuskan type dari masing-masing perangkat / bagian pengisi CPU seperti prosseor, motherboard, dan lainnya.

1.      1.Motherboard
Ini bagian pertama yang harus kalian perhatikan, karena meski perangkat kalian yang lain memiliki spesifikasi yang tinggi, akan  motherboard tidak mendukung berarti sama saja gak akan efektif. Motherboard inilah tempat menancapkan komponen pendukung CPU. Tips nya dalam memilih, missal kalian ingin komputer type High-End maka kalian harus cari motherboard yang benar-benar untuk kelas High-End. Untuk mendapatkan motherboard yang high-end tentunya dengan harga yang mahal pula. Cobalah kalian cari produsen yang membuat motherboard khusus game. Karena biasannya komputer type gaming memiliki spek komputer kelas high-end. So, cobalah kalian pertimbangkan dengan keunggulannya dan tentunya budget kalian.

2.     2. Prosessor
Prosesor atau kita sebut otak cerdas dalam komputer. Tentunya ini juga harus dipertimbangkan matang-matang. Karena komponen ini bisa dikatakan bagian vital di komputer. Tips saya carilah prosessor yang sesuai dengan type komputer yang diinginkan. Untuk lebih maksimal, sesuaikan dengan motherboard.

3.   3. Ketiga adalah RAM, RAM ini digunakan untuk memberi tampilan atau performa grapich yang bagus. Pilih RAM dengan socket yang sama dengan motherboard. Bila sudah ada RAM dan ingin menambah RAM, diusahakan type dan merknya sama dengan RAM yang pertama. Karena ketidaksesuaian type RAM dapat mengakibatkan RAM tidak bekerja secara maksimal. Jadi usahakan sama. Saran saya RAM untuk kelas high-end biasanya lebih dari 4Gb. Mid-end cukup 1-4 Gb. Low-end boleh kurang.

4.   4. PSU bagian terpenting selanjutnya. PSU ini bagian yang mengalirkan daya listrik. PSU yang baik haruslah mempunyai pengeluaran daya sebesar 80+ dari daya inputnya, dan sedikit mengeluarkan panas. PSU yang bagus biasanya berat dan mahal, sedangkan yang abal-abal harganya murah dan ringan. Intinnya semakin sedikit panas yang dikeluarkan maka PSU semakin baik.


5.      5. VGA card
Cari yang mendukung direct 11/12 jika ingin komputer yang high-end atau bisa kalian cari yang versi terbaru. Kemudian saran saya cari bit minimal 128bit untuk spek game, recommended yang 256bit. Setelah itu lihat DDR pada VGA minimal DDR3, recommended DDR5. Lalu cari flop, shader, bandwitch, texture dan pixel yang banyak. Carilah VGA yang memilki kecepatan tinggi, agar GPU dapat memperoleh clock yang tinggi.

6.     6. HDD
Cari HDD yang memiliki RPM 7200 / lebih. RPM adalah putaran lempengan. Semakin cepat RPM maka semakin baik dalam performanya. Saran kalau bisa cari yang SDD, lebih bagus untuk gaming.

7. 7. Chasing. Untuk chasing sebaiknya cari terbuat dari plastic atau aluminium. Agar tidak menghantarkan listrik. Terkadang inilah yang menyebabkan terjadi konsleting listrik, dan juga bisa bikin nyetrum kayak punya CPU saya kalau dipegang nyetrum.hehe…

8.  8. Cooler/pendingin, fungsinya sebagai pendingin agar komputer tidak cepat panas. Untuk cooler sebenarnya tidak ada aturan khusus dalam memilih alias bebas. Tapi saya menyarankan pasanglah minimal 2 dengan ukuran kipas yang besar.

Itulah beberapa pertimbangan jika kalian ingin merakit komputer sesuai keinginan, dan pastinya sesuaikan dengan kantong juga. Karena yang bagus selalu lebih baik dari segi manapun. Salam Teknologi!!!

Sunday 20 March 2016

CARA MEMUTAR VIDEO YANG TERBALIK


Pernahkah kalian temui video yang terbalik entah miring atau kebalik. Nah cara memutarnya gampang tak perlu mengkonvert atau membuat video ulang. Jadi jangan panic dan keep calm. Tinggal kalian atur settingan video dalam aplikasi yang kalian gunakan. Tutorial ini saya menggunakan aplikasi VLC, karena aplikasi ini dapat mengatasi masalah video terbalik. Jika kalian tidak punya aplikasi VLC dapat kalian unduh disini.

VLC adalah aplikasi pemutar video yang sudah banyak dipakai selain KMP Player, Windows Media Player, Gom, dan lainnya. Kelebihannya juga dapat memberikan suara hingga lebih dari 100% audio normal. Selain itu aplikasi ini juga dapat mengatasi video yang terbalik. Cara pengaturannya untuk video yang terbalik sebagai berikut.
 



1.       Buka video yang terbalik menggunakan aplikasi VLC
2.       Setelah di buka pilih menu Tools pilih Adjustment and Effects
3.       Pilih video effect, lalu klik geometry.
4.       Centang transform lalu sesuai rotasi yang digunakan untuk membalik video yang terbalik.
5.       Selesai.


Jika ingin mengembalikan video ke posisi semula maka hilangkan centang pada transform. Untuk memutar angel sesuai yang kita inginkan tinggal centang rotate. Dan pilih kemiringan yang diinginkan.

 VLC menurut saya memang mudah dalam pengaturannya. Untuk memasukan subtitle tinggal kalian seret subtitle kedalam. Selain itu VLC tidak hanya untuk memutar video tapi juga dapat digunakan untuk memutar MP3.
Kelebihan lainnya kalian dapat mengatur tata menu toolbar icon pada konfigurasi Cuztomize Interface pada menu tools, dan juga kalian dapat mengatur audio, video, subtitle, dan tombol perintah untuk memajukan atau memundurka subtitle bila subtitle terlalu cepat atau lambat. Biasanya menggunakan tomboh "h" untuk memajukan subtitle, dan tombol "g" untuk memundurkannya. Kalian dapat mengatur aturan tombol tersebut di menu preferences.

Saturday 19 March 2016

CARA MASUK BIOS SAMSUNG DAN FUNGSI MENU BIOS




Mengenal BIOS. Apa sih arti BIOS?? Banyak orang yang sering membaca kata BIOS saat mempelajari masalah komputer. BIOS adalah (Basic Input Outpu System), yang artinya system atau software yang mengatur kerja dasar sebuah hardware, atau bisa dikatakan sumbernya. BIOS terdapat pada chip memory yang biasa tertempel pada motherboar berbentuk kotak. Sehingga BIOS ini sangat penting dengan kata lain pemberi instruksi untuk setiap perangkat. Cara masuk setiap BIOS dalam PC berbeda-beda, baca artikel Cara Masuk konfigurasi BIOS pada PC … Nah artikel ini membahas Setup BIOS yang ada di laptop/PC Samsung. Perhatikan gambar system BIOS dibawah ini.


System Time dan System Date menunjukan waktu dan tanggal pada laptop. Bisa di set setelah masuk ke windows. Sistem waktu dan data dalam komputer bisa bertahan karena ada baterai kecil yang dinamakan CMOS (Comlpimentari Metal Oxide Semiconductor) yang berada pada Chip memory sehingga settingan pada komputer tidak akan berubah walaupun telah dimatikan.
SATA (Serial Advance Technology Attachment) penghubung perangkat penyimpanan pada HDD, Port ini menjelaskan type SATA yang terpasang pada laptop. Kemudian ada CPU Vendor dan CPU Type adalah model Prosesor. Prosesor sendiri adalah otak atau bisa disebut komponen utama dalam system Komputer. Ada beberapa merk penyedia prosesor yang sering kita jumpai bersaing di kancah perkomputeran yaitu AMD dan Nividia.
Lalu ada CPU Speed yang menunjukan kecepatan prosesor berjalan biasa ditulis dengan GHz singkatan dari Gigahertz. Misal CPU Speed menunjukan 2.70 GHz, artine kecepatan prosesor untuk melakukan kinerja sebesar 2.7 , semakin besar angka GHz maka kinerja Komputer juga semakin cepat. Mungkin bisa jadi bahan pertimbangan juga saat kalian ingin membeli sebuah komputer atau laptop dengan melihat prosesor dan kecepatan prosesor berjalan.
Setelah itu ada BIOS dan MICOM Version yang menunjuka kode versi BIOS yang terpasang.


Pada bagian advance di Mode BIOS. Terdapat beberapa menu yaitu NX bit yang artinya No Execute Bit yang sifatnya membantu prosesor untuk menjaga PC dari serangan malware / perangkat lunak yang sifatnya merusak  dan berbahaya. Untuk lebih mengetahui fungsi utama NX baca artikel (PentingnyaNX, PAE, dan SSE 2  untuk Windows 8)
Fast BIOS Mode, mode ini digunakan untuk menyingkat atau men skip saat booting. Sehingga waktu yang digunakan untuk membaca perangkat USB terlewati dan mempercepat proses booting.
AHCI Mode Control digunakan ketika OS atau Operating System adalah Microsoft. AHCI sendiri singkatan dari Advanced Host Controller Interface. Pengaturan AHCI enable atau digunakan ketika OS yang digunakan adalah windows Vista / 7 / Windows 8 / yang lainnya. Sedangkan jika OS kita adalah windows XP maka settingan AHCI akan disable atau tidak digunakan.
Battery Life Cycle Extension Enable maksutnya sistem akan mengisi baterai hingga 80% untuk  memperpanjang daya tahan baterai. Sedangkan Disable maksutnya system akan mengisi baterai hingga 100%.
USB S3 Wake-Up nah system ini digunakan untuk menghidupkan kembali komputer yang sebelumnya setengah mati dengan menekan tombol Wake Up pad Keyboard.
UMA Frame Buffer Size. UMA ini berfungsi untuk pemindahan blok memori, memberikan tampilan PC lebih baik, mendukung system grafik., dan memaksimalkan memori yang masih kosong.
Purchased Date menunjukan waktu saat anda membeli PC atau laptop tersebut.



Security setup di BIOS disini berfungsi untuk melakukan proteksi terhadap bios dengan memasang password, sehingga hanya user/pemilik yang dapat masuk system bios.



BOOT System pada BIOS Samsung digunakan jika kalian ingin melakukan perubahan pada system windows kalian. Entah mau install ulang atau mengganti system pilihan Boot yang dipakai. Beberapa pilihan dalam menu BOOt ini antara lain “Boot Device Priority” untuk memilih system yang dipakai.
Kemudian ada “Touch Pad Mouse” berfungsi untuk pengganti dari Mouse penggerak kursor, biasa digunakan pada laptop. Lalu UEFI Boot Support, UEFI (Unified Extensible Firmware Interface) digunakan untuk mengoptimalkan kerja hardware.

Menu yang terakhir adalah Exit. Berisi perintah apakah kita mau menyimpan atau tidak perubahan yang kita lakukan di BIOS.

Nah sekian mungkin yang bisa saya jelaskan. Semoga ilmu yang sedikit ini bisa membantu para pembaca untuk paham masalah BIOS.

Thursday 17 March 2016

CARA MENGETAHUI SPESIFIKASI KOMPUTER


Pernahkah kalian memikirkan bagaimana spesifikasi komputer saya? Apakah tergolong ke dalam type PC High-End, Middle-End, atau Low-End?? Kini tak usah bingung untuk mengetahui bagaimana spesifikasi komputer kalian. Melihat spesifikasi PC dapat menggunakan software yang bisa di download dari internet. Seperti, PC Wizard, Speccy, CPU Z, atau yang lainnya.

SPESIFIKASI!!!
Nah kali ini saya ingin menerangkan cara mengetahui spesifikasi komputer menggunakan aplikasi PC Wizard dan Speccy. Kenapa saya pilih dua aplikasi tersebut karena menurut saya aplikasi tersebut mudah dan lengkap dalam memberikan informasi tentang spesifikasi komputer. Seperti yang kita ketahui, biasanya kita mengetahui spesifikasi PC kita hanya dari propertis komputer pada control panel. Dimana kita hanya dapat melihat spesifikasi secara umumnya, tidak sampai mendetail hingga jenis prosesor, merk keyboard, type motherboard, dan lain-lain.

Apalagi untuk para gamers khususnya harus tau PC kita termasuk memilki spec yang bagus atau tidak dalam bermain game. Jangan asal install saja, kita perlu tau spec pendukung seperti apa yang sesuai dengan jenis game yang kita mainkan. Karena Spec yang bagus pastinya juga mendukung kinerja PC dalam menjalankan aplikasi tersebut. Dan juga memberikan kepuasan tersendiri. Sehingga saat bermain game, tidak lola alias macet. Mungkin kalau Cuma untuk mengerjakan pekerjaan kantor tak PC tak perlu memiliki spec yang tinggi atau High-End. Cukup yang Middle-End saja. Nah untuk itu langsung saja, bagaimana sih lihat spec PC kita.
Aplikasi pertama PC Wizard, aplikasi ini termasuk yang sering digunakan untuk melihat bagaimana spec PC yang kita punya. Aplikasi ini juga memberikan keterangan dalam memberikan spesifikasi tiap perangkatnya. Penggunaannya pun cukup praktis tinggal kita install seperti biasa dan buka aplikasi. Aplikasi akan berjalan dengan sendirinya dan menampilkan spesifikasi PC dari A-Z. Setelah muncul tinggal kalian buka-buka saja, mana yang ingin kalian tau. Mulai dari RAM , type monitor, speednya, atau yang lainnya.

Download PC Wizard



















Selanjutnya aplikasi Speccy, aplikasi ini juga tak kalah hebat dari PC Wizard. Aplikasi juga menampilkan spesifikasi PC dan memberikan penjelasan untuk setiap perangkatnya, walaupun tidak selengkap PC Wizard menurut saya. Tapi kedua aplikasi ini juga sama-sama mudah dan praktis dalam penggunaannya. Jika ingin aplikasi ini silahkan download aplikasi Speccy dibawah sini.
Download Speccy

















Kalian dapat membandingkan spesifikasi komputer kalian dengan komputer yang lain. Manakah yang lebih baik memberikan performa terbaik. Mulai dari fitur, type prosesor, VGA, dll. Jika memang kalian tertarik dengan dunia komputer, mulailah mempelajari apa kelebihan yang komputer kalian punya. Bila kalian sudah paham nantinya kalian dapat merakit komputer yang kalian inginkan.

Monday 14 March 2016

APA ITU PAE, NX, SSE2 DAN APA HUBUNGANNYA??

Komputer memang perangkat yang unik dan canggih. Keberadaan komputer sudah berkembang jauh dari abad 19. Yang tadinnya hanya sekedar kalkulator, kemudian komputer dengan begitu banyak kabel terpasang. Hingga kini hadir jenis komputer modern yang kita kenal PC (Personal Computer) dan juga Laptop. Perkembangan jaman memang tidak bisa dihindarkan, kitalah yang harus menyesuaikan diri dan mengikuti perkembangan tersebut. Salah satunya ya dengan belajar hal dasar mengenai komputer, mulai dari hardware, software, dan dasar-dasar penyusun komputer itu sendiri.
Prosesessor salah satunya, inilah inti utama penggerak sistem. Tanpa adanya ini komputer tidak akan berjalan dengan baik. Taukah kalian jika prosessor dibagi kedalam 3 type layaknya komputer. Yaitu prosessor kelas High-end, Mid-end, Low-end. Sudah banyak produsen yang mengembangkan produk ini. Didalam prosesor ada beberapa program / fitur yang diciptakan untuk menunjang kinerja komputer yaitu PAE, NX, dan SSE.


Apa sih PAE, NX, dan SSE2??? Lalu apa fungsinya??

PAE singkatan Physical Adress Extension, ini adalah software yang digunakan prosesor untuk dapat membaca semua meori yang terpasang dikomputer. Digunkana pula untuk prosesor versi 32 bit untuk mengakses 4GB memori pada versi windows.Sedangkan NX (No Execute),NX sifatnya membantu prosesor untuk menjaga PC dari malware yang berbahaya, atau perangkat lunak yang sifatnya mengancam. Lalu SSE2 (Streaming SIMD Extensions 2) sendiri adalah semacam set instruksi yang fungsinya mendukung aplikasi dan driver pada PC. Untuk melihat apakah PC sudah memiliki 3 hal tersebut gunakan aplikasi CoreInfo, download disini.

 

Lha trus apa hubungannya antara ketiga itu?? Apa pentingnya??
Membahas masalah penting ya pasti bisa dikatakan penting setelah membaca penjabaran diatas. Apalagi untuk system dengan OS windows 8 dan windows 10.Sebagai bahan pertimbangan, NX sebaiknya harus ada pada computer yang ingin memakai system OS windows 8. Pada kasus penginstalan windows 8, jika NX pada computer tidak aktif maka pada saat penginstalan secara otomatis NX akan aktif. Tatapi akan berbeda jika dalam perangkatnya tidak terdapat NX, maka proses instalansi tidak akan berjalan dan akan muncul peringatan bahwa prosesor tidak didukung NX. Untuk mengaktifkan NX harus masuk kedalam BIOS. Didalam BIOS kalian perlu mencari fitur NX/DX atau istilah lain seperti No Execute Memory Protect, Execute Disable Memory Protection, EDB (Execute Disable Bit), EUP (Enhanced Virus Protection), atau yang mirip seperti itu. Biasannya NX terdapat pada menu Security/Advanced.
Meski prosesor memiliki NX, prosesor PC juga harus dapat dioperasikan dalam mode PAE. Oleh karena fitur PAE ini juga sangat penting sekali untuk PC khususnya dengan OS 8 atau OS 10. Walau dalam kenyataannya PC dapat beroperasi dengan wsistem windws 7 belum tentu dapat berjalan dengan system windows 8 tanpa bantuan NX dan fitur PAE. Seperti yang kita ketahui bahwa fungsi PAE yaitu digunakan untuk dapat membaca semua meori yang terpasang dikomputer. Akan tetapi jika hardware pada PC tidak mendukung maka sama saja tidak akan berguna. Jadi periksalah kemampuan PC dan juga prosesor kalian jika ingin mengupgrade windows ke versi yang lebih tinggi. Kemudian ada SSE2, yang fungsinya sebagai pendukung aplikasi dan driver pada PC. Biasanya jika PC sudah memiliki NX pasti juga didukung oleh SSE2. Untuk melihat spesifikasi PC kalian bisa baca CaraMelihat Spesifikasi Komputer

Secara khusus windows 10 64 bit memerlukan PAE, SSE2, dan NX. Jika tidak ada syarat tersebut maka secara otomatis akan menolak ketika diinstal windows 10. Jadi kesimpulannya belum tentu PC yang bisa memakai windows 7 dapat berjalan dengan baik menggunakan windows 8. Untuk memanfaatkan fitur NX prosesor harus dapat beroperasi dalam mode PAE. Sedangkan untuk PC yang memiliki NX pasti juga didukung oleh SSE2 SIMD.

Friday 11 March 2016

SETTINGAN MODEM APN KARTU GSM



Mungkin saat kita menggunakan handphone, kita tidak perlu mensetting koneksi internet hp Karena biasanya sudah otomatis terpasang atau mungkin sudah mendapat konfirmasi settingan internet dari pihak operator. Nah tapi bagaimana jika kita memasang kartu untuk modem?? Pastinya kita perlu mensetting terlebih dahulu settingan internetnta. Cara mensetting APN modem untuk Mobile Partner huawei dapat dilakukan dengan menyetting pengaturan GPRS pada Profil Management. Seperti yang terlihat pada gambar berikut.

Atau menggunanakan modem yang lain biasanya berada pada submenu option atau setting. Tinggal kalian otak atik saja setiap menu yang ada di aplikasi tersebut.

Sedangkan untuk settingan kartu GSM sendiri kalian dapat sesuai dengan jenis kartu yang kalian pakai. Dibawah sini sudah ada beberapa settingan untuk modem dengan kartu GSM. Silahkan kalian isi sesuai dengan APN, Username, dan Password nya

Indosat M3 / Mentari
Username           : indosat
Password            : indosat
APN                    : indosatgprs
Dial                     : *99#

Telkomsel
Username           : wap
Password            : wap123
APN                    : telkomsel

XL GPRS
Username           : xlgprs
Password            : proxl
APN                   : www.xlgprs.net

XL Unlimited
Username           : -
Password            : -
APN                    : xlunlimited

Three (3) GPRS
Username           : 3gprs
Password            : 3gprs
APN                    : 3gprs

Three (3) Unlimited untuk Data
Username           : 3data
Password            : 3data
APN                    : 3data

AXIS
Username           : axis
Password            : 123456
APN                    : AXIS

Smartfren
Username           : M8
Password            : M8
APN                    : #999
Dial Number       : #777


Nah demikian settingan internet yang harus diisi pada profil modem. Jika setelah kalian setting koneksi pada modem tetap tidak bisa konek, coba hubungi pihak operator. Baca juga Bagaimana cara Memperkuat Sinyal Modem dan 5 Alasan Kenapa Sinyal Susah Didapat


Sumber : Setting APN Indosat, Setting APN All operator, Setting GPRS, Mobile Huawei, Setting Modem, Koneksi Internet.