Sunday 27 March 2016

MENGATASI KOMENTAR DI BLOG TIDAK KELUAR

Pernahkah kalian mndapat masalah komentar di blog kalian tidak keluar?? Maka saya pun pernah mengalaminya. Awalnya juga heran, padahal diketerangan ada beberapa komentar tapi kok gak keluar. Al hasil saya pun coba membuka satu per satu sattingan post di blog. Eh ternyata bener ada settingan yang bikin komentar gak muncul. Mungkin sedikit info dari saya setelah mengotak atik setelan blog hingga akhirnya berhasil. Masalah ini memang kadang sering terjadi akibat kelalaian kita sendiri atau memang dari settingan template dari awal.
Ada beberapa alasan kenapa komentar kita tidak muncul di blog kita. Ini dia alasannya :
  1. Cek pada settingan Post and Comment
  2. Kotak komentar page di tata letak blog post tidak dicentang
  3. Settingan di post saat menulis postingan
  4. Kode template ada  yang rusak
  5. Template mengalami error

Solusi!!!

Untuk masalah pertama settingan pada Post and Comment di Blog. Mungkin secara tidak sengaja kita mencetang bagian yang membuat blog kita menjadi privacy atau tidak umum. Cara mengatasinya :
  1. Klik menu "Settings" di Dashboard Blog
  2. Klik "Posts and Comments".
  3. Di bagian "Comment Location", pilih "Embedded" . Kemudian centang.
 
      Kemudian solusi kedua, coba kalian cek pada bagian Layout / Tata Letak. Langkahnya sebagai berikut :
  1. Klik "Layout” (Tata Letak) pada dashboard blog.
  2. Klik tombol “Edit” di widget "Blog Posts“. Terletak pada bagian laman postingan.
  3. Di bawah "Post Page Options”, pastikan kotak “Comments” dicentang.
  4. Kemudian klik save.

Lalu cek juga pada bagian settingan post di halaman sebelah postingan. Pastikan setinggan posting Anda membolehkan/mengizinkan komentar masuk. Caranya sebagai berkut :

  1. Buka halaman postingan yang yang ada di dashboard.
  2. Buka salah satu post.
  3. Lihat bagian “Post Settings” > Klik "Options" > "Allow". Kaya gini:



Untuk memastikan semua settingan sudah benar. Cek juga pada bagian comment googl+. Bisa jadi masalahnya juga ada dibagian ini, yaitu Komentar Google Plus!
1. Klik menu "Google+" berada diatas Tata Letak di Dashboard.
2. Pastikan kotak di samping "User Google+ Comment" tidak dicentang, kaya gini nih:
 
3.       Jika sudah save perubahan. Coba lihat postingan apa sudah terlihat komentarnya

Untuk beberapa settingan dasar sudah di lakukan semua. Jika semua pengecekan diatas sudah dilakukan tetapi komentar masih tidak muncul. Ada kemungkinan juga template yang rusak / error, atau ada kode yang terhapus, atau templatenya tidak mendukung.
Beberapa solusi yang mungkin bisa dicoba jika template mengalami error.
Namun, coba dulu cara berikut ini:

Cara 1
1. Template > Edit HTML
2. Cari kode ini :
            <b:include data"post" name="comments">
3. Copas kode berikut ini di bawahnya!
             <b:include data="post" name="comments-form">


Cara 2
1. Buka blog di Template > Edit HTML
2. Cari kode berikut :
<p class="comment-footer"><br> <a href=”data:post.addCommentUrl"onclick="data:post.addCommentOnClick">
<data:postcommentmsg></data:postcommnetmsg></a></p>

3. Ganti dengan kode ini :
<p class="comment-footer"> <b:if cond=”data:post.embedCommentForm"><br> <b:includedata="post" name="comment-form"> <b:else><br> <b:ifcond="data:post.allowComments"><br> <ahref="data:post.addCommentUrl"onclick="data:postcommentOnclick"><br><data:postcommnetmsg></data:postcommentmsg></a></b:if> </b:else></b:include></b:if></p>
Nah itu semua cara menampilkan kometar yang tidak muncul, apabila masih tidak bisa sebaiknya ganti template. Karen ada kemungkinan itu sudah bawaan dari template itu sendiri.

3 comments: