Sunday 5 March 2017

JENIS-JENIS TIPE DATA PADA BAHASA PEMROGAMAN

 
PENGERTIAN TIPE DATA

Tipe data adalah jenis data yang mempunyai batasan tempat dan kharakteristik sesuai dengan interpretasi data dan dapat diolah di dalam pemrograman komputer. Secara umum tipe data yang ada yaitu tipe data primitive seperti interger, string (character), dan float. Dan bila data tipe ini digabungkan akan membentuk sebuah blok data yang disebut array. Walau sesi kali ini kita tidak membahas array secara mendalam, tapi array sendiri adalah Sekumpulan variabel yang memiliki tipe data yang sama dan biasanya dinyatakan dengan nama yang sama pula. Fungsi array sendiri memungkinkan untuk menyimpan data yang banyak.


Pemilihan data ini sangat penting berkaitan tentang penggunaan memori sebagai tempat menyimpan data tersebut. Penentuan variabel atau konstanta ini sangat penting khususnya pada seorang programmer yang akan membuat sebuah program berbasis data. Entah itu untuk kebutuhan web dinamis atau pengolahan data. Agar nantinya program yang dihasilkan akan berjalan dengan baik, efisien, dan memilki kinerja tinggi.


JENIS-JENIS DATA

Sebenarnya ada banyak sekali jenis data yang ada. Tapi secara umum yang sering kita temui dan sering digunakan didalam bahasa pemrograman seperti data numerik dan string. Untuk itu mari kita belajar tentang tipe-tipe data tersebut :

1.     Numerik
Numeric adalah tipe data yang tentunya sudah tidak asing lagi di telinga kita. Tipe data ini digunakan pada variabel atau konstanta untuk menyimpan nilai dalam bentuk bilangan atau angka, baik bilangan itu adalah bilangan bulat atau real. Tipe data ini dibagi lagi menjadi 2 golongan antara lain :

a.     Bilangan Bulat/Real
Tipe data ini digunakan untuk menyimpan data yang memiliki nilai positif, negatif dan nol (0). Biasanya dengan satuan bit. Didalam pemrograman java, bilangan bulat ini juga dibagi lagi menjadi beberapa golongan. 

Tipe Data        Ukuran (bit)                           Range
Byte                           8                           -128 s.d 127
Short                         16                         -32768 s.d 32767
Int                             32               -2147483648 s.d 2147483647
Long                          64      -9223372036854775808 s.d 9223372036854775807

b.     Tipe bilangan Pecahan
Tipe data ini hanya bisa menampung data yang bernilai postif, negatif, nol (0) dan angka yang bernilai pecahan. Data ini juga dibagi lagi dalam 2 golongan.

Tipe Data        Ukuran (bit)              Range        Presisi/Jumlah digit
Float                         4               32+-3.4 x 1038                 6-7
Doble                        8               64+-1.8 x 10308               15


2.     String/Karakter
Tipe data ini digunakan pada sebuah variabel atau konstanta untuk menyimpan nilai dalam bentuk karakter bisa seperti angka, huruf, symbol/karakter khusus.

3.     Data Boolean
Tipe data ini digunakan untuk menampung data yang bersifat logika, yaitu nilai yang hanya memilki dua kemungkinan benar atau salah seperti fungsi if dan else. Bila kita belajar tentang PHP dan Javascript tentunya data ini akan sering kita temui dalam membuat fungsi pilihan. Sebagai contoh dalam membuat fungsi aritmatik fungsi If else ini akan kita buat untuk menunjukan apakah hasil dari perhitungan itu akan benar atau salah. Atau bisa kita gunakan dalam mencocokan username dan password dengan memunculkan pilihan berhasil atau tidak dalam melukakan login.

4.     Tipe Data lain
Selain tipe data diatas di dalam bahasa pemrograman masih ada tipe data lain sebagai berikut :
a.     Date
Data ini digunakan hanya untuk menampung data berupa format tanggal saja.

b.     Time
Dati ini hanya menampung data dalam format waktu.

c.      Char
Tipe data ini hampir sama dengan data string, dalam data string panjanngnya tidak tetap cocok untuk menyimpan data dalam jumlah besar, sedangkan char ini hanya bisa menampung data yang panjangnya sudah kita tentukan, missal 50, 100, dst. Dalam PHP data char ini sering digunakan untuk menentukan panjang data. Contohnya untuk pengisian alamat(50), kita bisa atur panjang data 50. Artinya pengisian data alamat tidak boleh melebihi 50.

d.     Array
Tipe data ini digunakan untuk menampung data secara bertumpuk, jadi dalam satu tipe data yang dapat menyimpan lebih dari satu. Tipe data ini bisanya juga digabung dengan data boolean.


OPERASI DALAM TIPE DATA

Selain tipe data berfungsi sebagai tempat untuk menampung data, tipe data juga dapat digunakan dalam system operasi perhitungan Aritmatika yang bertipe data numerik, dan operasi penggabungan seperti digunakan dalam data string, dan operasi lainnya.

a.     Operasi Aritmatika (Data Numerik)
Dalam operasi arimatika ini nilai data numerik bisa digunakan untuk melakukan perhitungan seperti penjumlahan, pengurangan, perkalian, pembagian, dan modulus, /dll.

b.     Operasi operator relational
Operasi ini biasanya digunakan untuk operasi aritmatika dan operasi logika. Operasi ini nantinya akan menggabungkan kedua operasi tersebut dengan symbol sebagai berikut :
Samadengan (=)
Tidak samadengan (!=)
Lebih kecil (<)
Lebih besar (>)
Lebih kecil samadengan (<=)
Lebih besar samadengan (>=)

Contoh :

Private string Keterangan;
Private int $nilai_akhir = 100;

If ($nilai_akhir >= 75) {
Keterangan “Lulus”;
} else if ($niali_akhir <= 75) {
Keterangan “Tidak Lulus”;
}

OPERASI DATA STRING

  • Operasi Pemenggalan
  • Operasi Penggabungan
  • Operasi perhitungan panjang
  • Operasi pencarian posisi


OPERASI DATA BOOLEAN
Fungsi operasi ini digunakan untuk melakukan operasi logika dan fungsi tersebut dapat dikombinasikan dengan fungsi logical, seperti and, or, not, dll) dan dapat dikombinasikan dengan operator relational.

Contoh :

Private string predikat;
Private int $nilai_uas = 80;

If ($nilai_akhir >= 55) and ($nilai_akhir <= 65)  {
predikat “C”;
} else if ($niali_akhir <= 66) and ($nilai_akhir >= 80)  {
predikat “B”;
} else if ($niali_akhir <= 81) and ($nilai_akhir >= 100)  {
predikat “A”;
}

 Nah demikian sedikit yang saya pahami tentang jenis jenis tipe data pada bahasa pemrograman. Mohon maaf bila ada kekurangan, semoga dapat membantu dalam pemahaman tentang data.

No comments:

Post a Comment